Memilih cincin nikah terdengar menyenangkan dan sangat sederhana. Padahal nyatanya tidak demikian. Hal itu meski terkesan mudah, membutuhkan waktu hingga berhari-hari untuk Anda menemukan yang paling tepat. Hal itu wajar karena setiap pasangan mengingingkan cincin yang paling spesial untuk pernikahannya. Yang mampu melambangkan kasing sayang diantara mereka berdua dan mampu menjadi lambang hingga seterusnya.
Sebenarnya jika Anda sudah mengetahui beberapa kunci, hal ini bisa benar-benar mudah. Berikut hal-hal penting yang harus Anda ingat sebelum memutuskan untuk membeli cincin pernikahan, agar nantinya acara spesial itu menjadi benar-benar tak terlupakan dan berkesan manis :
- Pilih cincin berdua dengan pasangan
Agar modelnya cocok untuk semua. Sesuai dengan kesibukan masing-masing, agar nantinya cincin ini tidak mengganggu. Belajar untuk mulai menerima perbedaan.
- Ketahui kelebihan dan kekurangan bahan.
Emas bisa diubah menjadi berbagai warna, tidak semahal emas putih, namun warnanya lebih tahan lama.Emas Putih : Warnanya lebih cepat pudar dan butuh perawatan. Tampak lebih modern dan cocok dipakai oleh berbagai warna kulit, sehingga harganya lebih mahal.Palladium : Lebih padat dan tahan goresan jika dibandingkan emas, namun tidak lebih tahan lama daripada emas putih. Palladium tidak menimbulkan alergi pada kulit serta lebih murah daripada emas putih.Titanuim : Tidak mahal dan tahan lama, namun tidak bisa diubah ukurannya dan pembuatannya tidak memerlukan keahlian khusus.
- Pilih tempat yang terpercaya untuk membeli.
Pastikan toko tersebut memiliki riwayat yang baik dan menjual perhiasan yang original. Misalkan Anda ingin membeli perhiasan mutiara original, cari keterangan tentang ciri-ciri mutiara yang asli. Agar Anda nantinya tidak tertipu.Membeli di toko online bisa menjadi ide bagus, tapi untuk keamanan pastikan dari testimoni pembeli sebelumnya, agar Anda semakin mantab untuk membeli.
- Terakhir adalah memilih hiasan yang cocok.
Sesuaikan dengan kepribadian Anda dengan pasangan. Misalkan kehidupan Anda dengannya terbiasa glamor dan mewah, cincin berlian sangat tepat untuk Anda. Bahan lainnya yakni ruby, Zamrud, Safir, dan bagi personal yang unik bisa mencoba mutiara lombok. Karena didapatkan asli dari laut dan sering mendapatkan julukan Mutiara Laut Selatan. Silakan pilih menurut selera Anda dan pasangan.Sekarang tentukan bersama pasangan, cincin seperti apa yang akan kalian jadikan lambang kasih suci sepanjang masa. Semoga bermanfaat!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar